Astro Bot Memenangkan GOTY The Game Awards 2024
December 19, 2024
Pada ajang The Game Awards 2024 yang diselenggarakan di Peacock Theater, Los Angeles, Astro Bot berhasil meraih penghargaan Game of the Year (GOTY). Kemenangan ini menandai pencapaian signifikan bagi genre platformer, yang sebelumnya jarang mendapatkan penghargaan tertinggi dalam industri game.
Astro Bot, dikembangkan oleh Team Asobi dan diterbitkan oleh Sony Interactive Entertainment, merupakan game platformer yang dirancang khusus untuk PlayStation 5. Permainan ini mengajak pemain dalam petualangan bersama karakter utama, Astro, untuk menyelamatkan para Bot yang hilang dan mengalahkan musuh alien bernama Nebulax. Dengan memanfaatkan fitur-fitur canggih dari kontroler DualSense, Astro Bot menawarkan pengalaman bermain yang imersif dan inovatif.
Astro Bot Mengalahkan Game-Game Ternama Lainnya
Astro Bot memenangkan penghargaan GOTY di The Game Awards 2024 dengan mengalahkan para pesaingnya. Game terkenal yang menjadi nominasi seperti Balatro, Black Myth: Wukong, Elden Ring: Shadow of the Erdtree, Final Fantasy 7 Rebirth, dan Metaphor: ReFantazio.
Selain memenangkan penghargaan GOTY, Astro Bot juga meraih beberapa penghargaan lain, termasuk Best Game Direction, Best Action/Adventure Game, dan Best Family Game. Hal ini menjadikan Astro Bot sebagai pemenang terbesar dalam acara tersebut. Kemenangan Astro Bot ini juga memperkuat posisi Sony Interactive Entertainment sebagai salah satu penerbit terkemuka dalam industri game. Total ada enam penghargaan yang diraih pada malam itu.
Sejak pertama kali dirilis Astro Bot mencapai 1,5 juta unit terjual hingga November 2024. Astro Bot tidak hanya sukses secara kritis tetapi juga komersial, menjadikannya salah satu game PlayStation 5 terlaris. Kemenangan ini menunjukkan bahwa game dengan tema keluarga dan gameplay yang menyenangkan dapat bersaing dan meraih penghargaan tertinggi dalam industri yang kompetitif.
The Game Awards sendiri adalah salah satu ajang penghargaan paling bergengsi dalam industri game. Didirikan pada tahun 2014 oleh jurnalis dan produser video game terkenal, Geoff Keighley. Acara ini bertujuan untuk merayakan pencapaian luar biasa dalam pengembangan game, desain, seni, dan kontribusi lainnya di industri game global.
Jangan lupa top-up steam wallet termurah, tercepat, dan terpercaya hanya di Tokogame. Selain itu pantengin terus berita promo dan event menarik lainnya mengenai game dari Steam hanya di tokogame.com.
LATEST NEWS
April 18, 2025
April 17, 2025
April 15, 2025
TRENDING
April 6, 2023
April 5, 2023
April 5, 2023
RELATED POSTS
April 18, 2025
April 17, 2025
April 15, 2025
April 12, 2025
April 10, 2025
April 10, 2025
April 7, 2025
April 2, 2025