4 Pemain Indonesia Hijrah ke Tim Malaysia, Ikuti PMSL SEA Spring 2024
February 7, 2024
Turnamen PUBG Mobile tertinggi di Asia Tenggara bertajuk PMSL SEA Spring 2024 memang baru akan dimulai pada pertengahan Februari mendatang. Namun lika liku bursa transfer pemain sudah panas karena 24 tim peserta sudah terungkap dan mulai menyiapkan amunisinya.
Menariknya kini para pemain PUBG Mobile tidak hanya bermain di Indonesia saja. Beberapa pemain memilih berpetualang dengan hijrak ke tim negeri jiran Malaysia. Hingga kini terdapat 4 nama pemain Indonesia yang sudah dikonfirmasi akan bermain untuk tim-tim PUBG Mobile Malaysia di PMSL SEA Spring 2024 mendatang.
Keempat nama pemain tersebut adalah LeonDZ yang bergabung dengan Yoodo Alliance, kemudian ada AUDRY yang bergabung dengan Geek Fam MY, lalu ada ROCKY dan Cleon yang akan bermain bersama tim Todak Gaming. Dengan bergabungnya pemain-pemain Indonesia ini tentu saja menandakan kualitas permainan Indonesia. Tim Malaysia memakai jasa pemain Indonesia karena mereka menganggap skill kemampuan pemain-pemain Indonesia yang tinggi.
LeonDZ sendiri merupakan mantan pemain Kagendra yang juga mengikuti gelaran PMNC Indonesia kemarin. Kemudian AUDRY sudah bergabung bersama Geek Fam MY dari pertengahan tahun 2023 kemarin dan berkontribusi membawa Geek Fam MY menjadi juara ketiga di PMPM MY Fall 2023 kemarin. Sementara ROCKY dan Cleon adalah mentan pemain MORPH GPX.
PMSL SEA Spring 2024 sendiri nantinya akan dimulai pada 21 Februari hingga 17 Maret 2024 mendatang. Turnamen ini akan digelar secara offline di Kuala Lumpur, Malaysia. Total hadiah yang diperebutkan mencapai US$ 200.000 atau sekitar Rp 3 miliar. Selain itu, pemenang dari PMSL SEA Spring 2024 ini nantinya juga akan lolos ke turnamen PUBG Mobile Global Open 2024 mendatang.
Jangan lupa top-up UC PUBGM termurah, tercepat, dan terpercaya atau berita promo dan event menarik lainnya mengenai game PUBG Mobile hanya di tokogame.com.
LATEST NEWS
April 26, 2025
April 23, 2025
April 21, 2025
TRENDING
April 6, 2023
April 5, 2023
April 5, 2023
RELATED POSTS
April 26, 2025
April 12, 2025
April 8, 2025
March 30, 2025
March 28, 2025
March 19, 2025
March 7, 2025
March 7, 2025