Inilah Tim Peserta League of Legends MSI 2024
May 1, 2024
Turnamen tengah tahun League of Legends yakni Mid Season Invitational 2024 (MSI 2024) akhirnya resmi dimulai. Turnamen yang menjadi gelaran tingkat internasional LoL ini akan diikuti oleh 12 tim peserta. 12 tim peserta tersebut merupakan tim-tim League of Legends terbaik pemenang turnamen LoL tingkat regional di masing-masing wilayah.
Tim Peserta MSI 2024
Bracket Stage Teams
- Bilibili Gaming (Tiongkok)
- G2 Esports (Eropa)
- Gen.G Esports (Korea Selatan)
- Team Liquid (Amerika Utara)
Play-In Teams
- Estral Esports (Amerika Selatan)
- FlyQuest (Amerika Utara)
- Fnatic (Eropa)
- GAM Esports (Vietnam)
- LOUD (Brazil)
- PSG Talon (Asia Pasifik)
- T1 (Korea Selatan)
- Top Esports (Tiongkok)
Kedua belas tim peserta MSI 2024 tersebut dibagi menjadi 2 babak yakni Bracket Stage Teams dan Play-In Teams. 8 tim di babak Play-In akan bertanding terlebih dahulu. Babak Play-In akan berlangsung pada 1 hingga 5 Mei 2024 mendatang dan memperebutkan 4 slot menuju babak Bracket Stage. Selanjutnya 8 tim di babak Bracket Stage akan berlangsung pada 7 hingga 19 Mei 2024 mendatang. Babak Bracket Stage MSI 2024 nantinya akan menggunakan sistem double elimination dengan format best of 5.
Turnamen MSI 2024 ini akan semakin menarik untuk disaksikan. Hal ini karena sang juara bertahan yakni JD Gaming dari Tiongkok tidak lolos ke dalam turnamen. JD Gaming gagal bersaing dengan Bilibili Gaming dan Top Esports yang menjadi wakil dari LPL. Kedua tim Tiongkok ini nantinya yang dijagokan menjadi juara MSI 2024.
Namun sepertinya wakil dari Korea Selatan juga patut menjadi perhatian. Gen.G Esports yang tampil sebagai juara LCK Spring 2024 mempunyai squad yang onfire. Sementara T1 sebagai tim League of Legends tersukses juga sebagai juara bertahan Worlds 2023 kemarin. Inilah yang membuat peta persaingan MSI 2024 menjadi semakin sengit lagi.
Kita lihat saja siapakah yang nantinya akan menjuarai MSI 2024. Apakah tim Tiongkok akan kembali mendominasi, atau tim Korea Selatan yang akan menjadi juara. MSI 2024 sendiri digelar di Chengdu, Tiongkok dan memperebutkan total hadiah sebesar US$ 250.000 atau sekitar Rp 4 miliar.
Jangan lupa top-up Wild Core League of Legends: Wild Rift termurah, tercepat, dan terpercaya atau berita promo dan event menarik lainnya mengenai game dari Riot Games hanya di tokogame.com.
LATEST NEWS
April 18, 2025
April 17, 2025
April 15, 2025
TRENDING
April 6, 2023
April 5, 2023
April 5, 2023
RELATED POSTS
April 12, 2025
April 8, 2025
March 30, 2025
March 28, 2025
March 19, 2025
March 7, 2025
March 7, 2025
March 3, 2025